MediaSuaraMabes, Kota Bekasi – Kampung Rawa Pasung RT 004 RW 022 Kelurahan Kota Baru Kecamatan Bekasi Barat dan sekaligus di kunjungi oleh KASDIN letkol Erlangga 0507 kota Bekasi dan Koramil 001 Kranji Mayor Inf Taufik Ismail dan jajarannya pada tgl 09/05/2025 Babinsa beserta Karang Taruna mendukung Program ketahanan pangan pemerintah dengan memanfaatkan pekarangan dengan menanam tanaman.
Program ketahanan pangan merupakan salah satu program prioritas nasional yang sejalan dengan visi Asta Cita Presiden untuk menuju Indonesia emas. Oleh karena itu jajaran TNI akan mengoptimalkan seluruh sumber daya yang ada, termasuk para Babinsa.
Kegiatan pemeliharaan yang dilaksanakan oleh babinsa 001 kranji bersama Karang Taruna KP Rawa Pasung berlangsung dengan semangat.
Babinsa 001 kranji bisa menjadikan program ini sebagai salah satu langkah untuk mendukung ketahanan pangan nasional dan salah satu komitmen TNI dalam mendukung program ketahanan pangan di masyarakat.
(Aan Hermawan)